Open/Close Menu Ramah perilaku kami, Santun budaya kami, Sungguh-sungguh cara kerja kami

Darah tinggi atau penderita hipertensi masih bisa mengonsumsi makanan enak. Dari buah-buahan hingga cokelat baik untuk dikonsumsi rutin.

Hipertensi atau tekanan darah tinggi bisa memicu munculnya beragam penyakit serius seperti jantung koroner hingga stroke. Tekanan darah yang tinggi menyebabkan pembuluh darah melebar dan bisa berakibat rusak hingga pecahnya pembuluh darah.

Karenanya mereka yang alami tekanan darah tinggi harus menjaga asupan makanan agar tidak berisiko terhadap tekanan darah. Dirangkum dari foodDetik, makanan sehat yang enak berikut ini bisa mencegah tekanan darah tinggi.

Baca juga: Penjelasan Beragam Penyakit Terhadap Anak Yang Gemuk

1. Oatmeal

Sejak lama oatmeal dikenal sebagai makanan sehat. Bahkan tahun 1995 FDA (Food and Drug Administration) menyatakan oatmeal sebagai makanan sehat. Ini karena oatmeal mengandung serat tinggi, rendah lemak dan rendah sodium. Oatmeal kini tersedia dalam bentuk instan yang mudah dikonsumsi. Bisa ditambah potongan buah segar dan susu rendah lemak sebagai pelengkapnya.

2. Pisang

Buah berkulit kuning dengan rasa manis dan tekstur empuk ini dikenal kaya akan vitamin C dan B6. Selain itu juga mengandung karbohidrat, protein, serat dan magnesium. Terlebih lagi pisang yang enak rasanya ini dikenal sebagai sumber potassium yang sangat baik untuk kesehatan jantung.

Potassium membantu menurunkan tekanan darag dengan menyeimbangkan efek negatif dari konsumsi garam. Garam bersifat menahan air. Jika ginjal tak bisa membuangnya maka tekanan darah akan naik. Makin banyak cairan dalam tubuh tekanan darah akan meninggi.

3. Kentang

Selain pisang, sumber potassium yang baik adalah kentang. Dalam satu buah kentang mengandung sekitar 897 mg potassium yang mencukupi 25% kebutuhan harian. Sebaiknya konsumsi kentang dengan cara dipanggang atau direbus. Hindari konsumsi kentang dengan cara digoreng apalagi ditaburi banyak garam.

Baca juga: 9 Makanan Kaya Kalsium Baik Untuk di Pagi Hari

4. Dark chocolate

Dark chocolate, cokelat hitam dengan kandungan cokelat lebih dari 60% dikenal memiliki beragam khasiat sehat. Dalam 100 gram dark chocolate dengan kandungan cokelat 70-85% mengandung serat, zat besi, magnesium, tembaga, mangan dan sejumlah potassium, fosfor dan selenium.

Penelitian yang pernah dilakukan menyebutkan bahwa cokelat ini mampu memperlancar aliran darah dan menurunkan tekanan darah. Penelitian di tahun 2015 menyebut bahwa konsumsi dark chocolate bisa memperkecil risiko penyakit kardiovaskular.

Disarankan mengonsumsi 100 gram dark chocolate per hari . Perlu diingat dalam 100 g cokelat mengandung 647 kalori, 42 gram lemak dan 24 gram gula. Karenanya pilih jenis dark chocolate dengan kandungan cokelat lebih dari 70% tanpa tambahan gula dan lemak.

5. Buah berries

Beragam buah berry seperti starwberry, blueberry aau raspberry punya rasa asam segar. Buah-buah ini merupakan sumber polyphenol yang baik, terutama anthocyanin, mikronutrien dan serat. Kandungan serat dikaitkan dengan turunnya tekanan darah. Karenanya konsumsi beragam buah berry. Bisa dipadukan dengan pisang atau oatmeal, jika suka.

Source: food.detik.com

Write a comment:

*

Your email address will not be published.

© 2022 - Klinik Pulowatu support by PT. PMI

Telepon Kami       (0274) 896 014